USB Killer v2.0 |
Tapi mulai sekarang kita perlu waspada dan hati-hati karena sekarang sudah ada sebuah perangkat yang bentuknya sangat mirip USB Flashdisk tetapi bukan sebagai media penyimpan data, melainkan sebagai perusak data bahkan merusak komputer kita. Namanya "USB Killer". seperti bisa kita lihat pada gambar dibawah ini.
Lalu bagaimana perangkat ini bisa menjadi perusak bagi komputer kita? Begini penjelasannya:
Seperti kita ketahui, Port USB terdiri dari 4 pin, 1 dan 4 untuk sumber tegangan 0 dan 5V, sedangkan pin 2 dan 3 untuk jalur data masuk dan keluar.
Perangkat USB Killer ini dibuat dalam dua versi, yaitu V1.0 dan V2.0 . Untuk Versi 1.0 perangkat USB ini mengambil tegangan 5V dari port USB dan menaikkannya melalui sirkuit inverter yang ada didalamnya menjadi tegangan -110V, kemudian tegangan -110V ini diumpankan kembali ke komputer melalui jalur data USB. Sedangkan yang Versi 2.0 menghasilkan tegangan balik sebesar -220V yang juga diumpkan kembali ke motherboard komputer/laptop melalui jalur data USB.
Bisa dibayangkan jika komponen motherboard yang seharusnya untuk jalur masukan data dari USB Flashdisk malah diberi tegangan masuk -220V, apa yang terjadi? Tegangan sebesar -220V ini akan bertumbukan dengan tegangan +12V di motherboard dan akan membakar semua komponen maupun jalur-jalur pada papan PCB motherboard.
Di beberapa video yang ada di Youtube, ditayangkan bagaimana sebuah laptop langsung mati total tanpa bisa diperbaiki lagi, bahkan di video yang lain sebuah CPU langsung mati dan keluar api dari bagian powersupply, karena konsletting listrik dari PLN sebesar 220V dengan -220V dari USB killer tadi.
Untuk itu bagi anda yang sehari-hari bekerja dengan komputer untuk selalu waspada jika menemukan sebuah perangkat USB seperti Flashdisk yang bentuknya mirip gambar diatas. Belum diketahui apakah perangkat ini sudah masuk ke Indonesia, tapi bukan tidak mungkin suatu saat nanti perangkat ini akan masuk ke tanah air untuk menghacurkan komputer-komputer di Indonesia.
mesti pake stavolt ya gan
ReplyDelete