Cara Mengamankan Jaringan Wifi di Rumah dan Pengaturan Konfigurasi Router D-Link DIR-600

Cara Mengamankan Jaringan Wifi di Rumah - Wi-fi atau singkatan dari Wireless Fidelity merupakan salah satu sarana koneksi antar perangkat jaringan yang memberikan berbagai kemudahan komunikasi antar perangkat bisa berjalan lebih simple, praktis dan cepat. Hal ini bisa terjadi karena dengan adanya jaringan Wi-fi kita tidak lagi dibuat ribet dengan kabel-kabel jaringan yang berseliweran di lantai.

Selain itu, wifi juga memberikan kemudahan bagi perangkat mobile seperti Smartphone maupun tablet untuk terhubung ke internet tanpa perlu pusing-pusing dengan paket data (jika menggunakan koneksi speedy/indihome).

Selain menawarkan kemudahan dan kepraktisan, ternyata sinyal wifi juga bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak berhak menggunakan, misalnya dengan mencuri password, sehingga orang-orang tersebut bisa terkoneksi ke internet tanpa sepengetahuan kita.

Bagi anda yang kebetulan dirumah sudah ada koneksi wifi, tentunya tidak menginginkan tetangga-tetangga yang tidak berhak, karena tidak ikut membayar langganan, dengan bebas ikut menikmati koneksi internet di rumah kita kan? Nah berikut ada beberapa cara untuk mengamankan jaringan Wifi dirumah kita sehingga hanya anggota keluarga yang diberi hak akses saja yang bisa terkoneksi ke jaringan wifi kita:
  • Gunakan Password yang sulit ditebak, usahakan agar kita menggunakan password yang sulit ditebak oleh orang lain. jangan menggunakan nama sendiri, nama anak-anak, atau nama toko jika kebetulan dirumah juga berjualan, karena itu akan sangat mudah ditebak oleh orang lain. Usahakan menggunakan password yang panjang dan gabungan antara huruf dan angka. Misalnya gabungan inisial bapak dan ibu, ditambah gabungan nomor HP bapak dan ibu, dan sebagainya.
  • Ganti password secara berkala jika anda merasa password sudah diketahui orang lain. Ini perlu supaya orang yang sudah terlanjur mengetahui password wifi di rumah tidak bisa lagi tersambung ke jaringan wifi kita.
  • Gunakan pengamanan ganda, yaitu gabungan Password dan MAC Address. Menggunakan password untuk mengamankan jaringan wifi mungkin salah satu cara aman, dan jika anda ingin lebih aman lagi, anda bisa mencoba menggabungkan kombinasi antara pengamanan dengan password dan MAC Address.
Apa itu MAC Address? anda bisa baca kembali artikel Mengenal Apa itu MAC Address untuk mengetahui apa itu MAC Address dan bagaimana cara mengetahuinya.

Kemudian bagaimana cara menggabungkan kedua fasilitas keamanan ini, berikut panduannya yang saya terapkan pada router dirumah saya menggunakan Router D-Link DIR-600
  • Masuk ke halaman admin D-Link DIR-600 dengan mengetik 192.168.0.1 di browser, masukkan username Admin, password (dikosongkan), tekan enter
  • Anda akan masuk ke halaman status router, klik menu Wireless
  • Kemudian tampil halaman Wireless Basic, disini anda bisa mengatur nama SSID (nama wifi), dan Password Wifi.
  • Kemudian masuk ke sub menu Advance Wireless untuk mulai pengaturan lebih lanjut
  •  Klik tombl ACL Setup untuk mengatur pengguna yang berhak menggunakan sesuai MAC Addressnya
 
  • Beri tanda centang pada Enable Wireless Access Control List. Kemudian tambahkan MAC Address mana saja yang diberi hak untuk mengakses jaringan Wifi.
  • Terakhir hasilnya kira-kira seperti ini, hanya perangkat yang MAC Addressnya sudah terdaftar yang bisa terhubung dengan router kita.

Demikian artikel tentang  Cara Mengamankan Jaringan Wifi di Rumah dan Pengaturan Konfigurasi Router D-Link DIR-600, semoga bermanfata bagi anda yang baru belajar jaringan khususnya jaringan wireless.

1 comment:

  1. saat ini begitu mudahnya pasword wifi di ketahui orang lain, perlu di kasih pengaman ekstra agar wifi tidak di bobol

    ReplyDelete